SUKABUMIKU.id – Usai melakukan silaturahmi dengan warga di 3 (tiga) titik berbeda, Minggu (06/10/2024), Calon Walikota Sukabumi, No Urut 2, Ayep Zaki mengaku mendapat banyak aspirasi dari masyarakat.
Dari sekian banyak aspirasi tersebut, yang dirasa paling menyentuh hati oleh Ayep Zaki adalah keinginan warga hampir disemua titik yang didatangi, untuk memiliki seorang pemimpin yang jujur dan amanah, saat diberi kepercayaan oleh warga menjadi Walikota Sukabumi.
“Mayoritas warga yang saya temui hari ini, menginginkan punya pemimpin yang jujur dan amanah, untuk itu, sebagai pegangan bagi seluruh masyarakat Kota Sukabumi, dalam kesempatan ini berikrar dengan mengucap Dua Kalimah Syahadat, bahwa Ayep Zaki akan berlaku adil dan amanah dalam menjalankan tugas, setelah nanti dilantik jadi Walikota Sukabumi,” tegasnya.
Ditambahkan Ayep, Ikrar tersebut juga diucapkan, sebagai bukti keseriusan dirinya untuk mewujudkan Sukabumi Baru yang lebih baik dan maju.
Selain itu, lanjutnya, warga juga menginginkan adanya Dewa Kota yang bisa memberikan masukan kepada pemerintah dalam melaksanakan tugasnya.
“Ada juga warga yang mengusulkan agar BPJS Kesehatan ditanggung oleh pemerintah, kemudian terkait penanganan masalah pengangguran, warga menginginkan adanya investasi sebagai solusi menyerap tenaga kerja,” ungkapnya.
Sementara masyarakat di Kecamatan Cibeureum menginginkan adanya sinergitas antara Ulama dan Umaro.
“Kalau Umaro inikan masuk dalam tata pemerintahan, artinya sudah mengacu ke undang – undang, peraturan pemerintah, Untuk itu, sebagai Umaro, saya akan menjalankan pemerintahan sesuai dengan peraturan pemerintah dan UU,” pungkasnya. (Ky)