SUKABUMIKU.id – Terdaftar dalam Ciletuh Palabuhanratu Unesco Global Geopark (CPUGG), Pantai Minajaya, menjadi salah satu pantai yang menyuguhkan panorama alam di Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi.
Untuk menuju pantai ini, isatawan dapat menempuh jarak sekitar 20 menit dari pusat kota Surade, karena Pantai Minajaya berlokasi di Desa Buniwangi, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
Untuk masuk ke Pantai Minajaya, wisatawan dikenakan retribusi dengan biaya tiket masuk Rp12 ribu perorang untuk dewasa dan Rp7.000 perorang untuk anak-anak.
Di Pantai Minajaya, wisatawan akan disuguhkan dengan panorama laut lepas Samudera Hindia yang berbatasan langsung dengan laut Australia. Untuk datang ke sana, lebih cocok pagi atau sore menjelang malam agar bisa menikmati matahari terbit dan matahari terbenam.
Terlebih, pantai Minajaya menyuguhkan hamparan batu karang yang membuat foto selfie wisatawan semakin estetik, ditambah dengan latar belakang matahari terbenam.
Tak hanya soal menyuguhkan panorama keindahan alam, berwisata ke Pantai Minajaya juga ada wisata edukasi yang akan dibuka oleh Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Pantai Minajaya.
Ketua Pokdarwis Pantai Minajaya, Jusup Sadam, mengatakan Pokdarwis saat ini tengah mempersiapkan wisata edukasi untuk wisatawan.
Pihaknya akan membuat trip wisata, dimana wisatawan selain bisa menikmati keindahan pantai, nantinya bisa melihat potensi lain di pantai Minajaya. Pergerakan itu digagas Pokdarwis karena melihat wisatawan yang hanya bisa berfoto selfi saat berkunjung ke Pantai Minajaya.
“Sementara kan sekarang wisatawan bingung dengan kondisi Minajaya apa yang akan bisa menjadi kenangan di Minajaya. Nah, sekarang Minajaya ini Pokdarwis kami sedang menggarap sebuah trip wisata yang ada di Minajaya,” kata Sadam, Minggu (16/3/2025).
“Rencananya kan gini, yang gedung di depan itu ada gedung dari Pemda, rencananya itu akan dijadikan sebagai meeting point dan pusat informasi terkait informasi apa aja yang ada di Pantai Minajaya dan trip wisata,” ujarnya.