SUKABUMIKU.id – Sekolah Pembentukan Perwira (Setukpa) Lemdiklat Polri menggelar upacara puncak peringatan hari ulang tahunnya yang ke-59 di Lapangan Sutadi Ronodipuro, Sukabumi, pada hari Senin (17/3).
Acara ini dihadiri oleh Wali Kota Sukabumi, H. Ayep Zaki, serta sejumlah tokoh penting lainnya.
Upacara yang berlangsung khidmat di bulan suci Ramadhan 1446 H ini dipimpin oleh Kasetukpa Lemdiklat Polri, Brigjen Pol Dirin, sebagai inspektur upacara. Turut hadir unsur Forkopimda, Wakil Ketua DPRD Kota Sukabumi, pejabat utama Setukpa, seluruh personel Setukpa, pengurus Bhayangkari, serta peserta didik Sekolah Pembentukan Polisi.
Dalam upacara tersebut, disampaikan sejarah singkat sekolah polisi di Sukabumi, yang berawal sejak masa penjajahan Belanda pada tahun 1912.
Kala itu, Sukabumi ditetapkan sebagai lokasi yang ideal untuk markas polisi bersenjata berdasarkan ketetapan nomor 16.A (berita negara nomor 172). Seiring waktu, lembaga pendidikan ini terus berkembang hingga menjadi Setukpa Lemdiklat Polri seperti yang dikenal saat ini.
Wali Kota Sukabumi, H. Ayep Zaki, menyampaikan ucapan selamat Dirgahayu Setukpa Lemdiklat Polri yang ke-59. Ia juga mengungkapkan rasa bangganya atas keberadaan seorang Jenderal sebagai kepala Setukpa di Kota Sukabumi, serta keberadaan Setukpa sebagai aset penting bagi kota tersebut.
Ayep Zaki menambahkan bahwa Pemerintah Kota Sukabumi akan mengimplementasikan konsep “Sukabumi Kota Polisi” menjadi “Kota Sukabumi aman, damai, dan bahagia”. Konsep ini telah diresmikan melalui Keputusan Walikota Sukabumi Nomor: 188.45/115-HUK/2022 pada tanggal 31 Maret 2022, yang menjadikan Sukabumi sebagai kota polisi.
Lebih lanjut, Ayep Zaki menyatakan komitmen pemerintah daerah untuk meningkatkan fasilitas yang ada di Setukpa, serta berupaya keras menjadikan Sukabumi sebagai kota yang Inovatif, Mandiri, Agamis, dan Nasionalis (IMAN). (mrf/*)