SUKABUMIKU.id – PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi (Daop) 1 Jakarta mencatat peningkatan signifikan jumlah penumpang KA Lokal Pangrango dan Siliwangi selama masa Angkutan Lebaran Idulfitri 1446 H.
Selain untuk bersilaturahmi, momen Lebaran juga dimanfaatkan masyarakat untuk berwisata menggunakan kereta api.
Menurut Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko, selama periode 21 Maret hingga 11 April 2025, tercatat 242 perjalanan KA Lokal Pangrango dan Siliwangi, dengan rata-rata 11 perjalanan per hari, total kapasitas tempat duduk yang disediakan mencapai 150.964 kursi.
“Kami telah melakukan sosialisasi layanan ini melalui berbagai saluran komunikasi, dan hingga saat ini, tiket yang terjual mencapai 114.573 kursi dengan tingkat okupansi rata-rata 76%,” ujar Ixfan.
KA Lokal Pangrango (Bogor – Sukabumi PP) mencatat 176 perjalanan dengan tingkat okupansi 93%, atau 81.817 tiket terjual dari 88.000 kursi yang tersedia.
Bahkan, pada periode 31 Maret – 3 April 2025, okupansi mencapai lebih dari 100%, dengan puncak 117%. Sementara itu, KA Lokal Siliwangi (Sukabumi – Cipatat PP) mencatat 66 perjalanan dengan tingkat okupansi 52%, atau 32.756 tiket terjual dari 62.964 kursi yang tersedia.
KA Lokal Siliwangi menunjukkan tren peningkatan okupansi pada 1–8 April 2025, dengan okupansi harian di atas 80%. Tertinggi tercatat pada Sabtu, 5 April 2025, dengan jumlah penumpang sebanyak 2.553 atau 89% dari kapasitas.
Ixfan menambahkan bahwa Stasiun Bogor menjadi titik integrasi antara KA Lokal Pangrango dan KRL, penumpang diimbau untuk mematuhi ketentuan saat melakukan transit antarmoda, termasuk melakukan tap-out dan check-in ulang sesuai ketentuan.
Peningkatan jumlah penumpang ini menunjukkan kepercayaan masyarakat terhadap kereta api sebagai moda transportasi yang aman dan nyaman selama musim mudik.
KAI Daop 1 Jakarta berkomitmen untuk terus memberikan layanan terbaik dengan menjamin ketersediaan tempat duduk dan penyesuaian jadwal perjalanan sesuai kebutuhan masyarakat.
KAI Daop 1 Jakarta mengimbau masyarakat yang belum memiliki tiket untuk segera melakukan pemesanan melalui aplikasi Access by KAI, situs kai.id, atau mitra resmi penjualan tiket lainnya. (Mrf)