SUKABUMI – Kompetisi Premier League musim 2025/2026 kembali bergulir akhir pekan ini dengan menyajikan sejumlah laga menarik pada pekan ke-16. Pertandingan Liga Inggris dapat disaksikan melalui siaran langsung SCTV serta live streaming di Vidio.
Hingga pekan ini, Arsenal masih memimpin klasemen sementara Premier League. The Gunners unggul tipis dua poin dari pesaing terdekatnya, Manchester City, dalam persaingan perebutan gelar juara.
SCTV akan menayangkan dua laga pilihan pada pekan ini. Pertandingan pertama mempertemukan Arsenal vs Wolverhampton Wanderers yang akan digelar di Emirates Stadium, Minggu (14/12/2025) pukul 03.00 WIB. Arsenal kembali tampil di kandang setelah rangkaian laga tandang dan berambisi mempertahankan posisi puncak klasemen. Sementara Wolves datang dengan kondisi sulit di dasar klasemen, namun tetap berpotensi memberi perlawanan.
Baca Juga : Curug Cibeureum, Destinasi Wisata Alam Unggulan Kabupaten Sukabumi
Laga kedua yang disiarkan SCTV adalah Manchester United vs Bournemouth. Duel ini akan berlangsung di Old Trafford pada Selasa (16/12/2025) pukul 03.00 WIB. Manchester United masih berusaha menjaga konsistensi performa di bawah arahan Ruben Amorim, sementara Bournemouth tengah berupaya keluar dari tren negatif setelah gagal menang dalam enam pertandingan terakhir.
Selain dua laga tersebut, pekan ke-16 Premier League juga menghadirkan pertandingan lain yang tak kalah menarik.
Jadwal pertandingan pekan ke-16 Premier League 2025/2026:
-
Sabtu (13/12/2025)
22.00 WIB – Chelsea vs Everton (Champions TV 6, Vidio)
22.00 WIB – Liverpool vs Brighton (Champions TV 5, Vidio)
Seluruh pertandingan Liga Inggris musim ini dapat disaksikan melalui layanan televisi berlangganan dan platform streaming resmi.(SE)

