SUKABUMI – Anggota Komisi IX DPR RI dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Zainul Munasichin, menggelar kegiatan penyerapan aspirasi masyarakat di Kecamatan Citamiang, Kota Sukabumi, pada Jumat (25/04/25). Kegiatan yang berlangsung di halaman Kantor PC NU Kota Sukabumi itu mendapat sambutan antusias dari masyarakat.
Dalam pertemuan tersebut, salah satu isu yang mengemuka adalah meningkatnya kasus pernikahan dini di kalangan remaja. Zainul menilai fenomena tersebut perlu mendapat perhatian serius dari berbagai pihak.
“Pernikahan dini menjadi hambatan dalam membentuk keluarga yang sakinah, mawaddah, warahmah. Usia yang belum matang secara psikologis serta belum siapnya kesehatan reproduksi menjadi faktor risiko yang perlu diwaspadai,” ujarnya.
Zainul menegaskan pentingnya peningkatan literasi bagi generasi muda mengenai bahaya dan dampak dari pernikahan dini. Ia menyebut, dalam kegiatan tersebut pihaknya juga menggandeng Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) untuk menyampaikan sosialisasi langsung kepada masyarakat.
Tak hanya itu, Zainul juga menyampaikan rencana kolaborasi antara PB NU dan BKKBN untuk membentuk forum Generasi Berencana (Genre) sebagai wadah edukasi dan pembinaan bagi remaja. “Saya siap memfasilitasi terbentuknya forum Genre ini sebagai langkah konkret mencegah pernikahan dini,” katanya.
Selain melalui forum, ia menegaskan pentingnya penguatan sosialisasi secara masif dan mendorong pemerintah daerah untuk turut aktif dalam upaya edukasi serta pencegahan pernikahan dini di wilayah masing-masing.
Kegiatan ini diakhiri dengan dialog terbuka antara masyarakat dan Zainul Munasichin yang berlangsung hangat dan penuh antusiasme. (Ky)