SUKABUMIKU.id – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Sukabumi, menyatakan siap bersinergi dengan TNI terkait rencana pelaksanaan TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa), Karya Bhakti TNI, serta Bhakti Siliwangi Manunggal Satata Sariksa (BSMSS).
Demikian disampaikan Kepala DPMD Gun Gun Gunardi melalui Kabid Pemberdayaan Desa, Yan Yan Setiawan Kamis, (6/2/2025).
Kegiatan tersebut digelar Makodim 0622 Kabupaten Sukabumi yang berlokasi jalan raya Cikeong Desa Cimanggu, Palabuhanratu dipimpin oleh Kasdimu ntuk mensosialisasikan program kepada desa-desa yang menjadi lokasi kegiatan.
Yan Yan menekankan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk sinergi antara Pemerintah Kabupaten Sukabumi, Kodim 0622, pemerintah desa, dan masyarakat sebagai wujud kemanunggalan.
“Harapannya, kegiatan ini dapat membangkitkan kembali semangat gotong royong yang selama ini mulai dianggap sudah menurun,” kata dia.
Dalam kesempatan yang sama dia juga mengajak para kepala desa untuk mensosialisasikan program ini agar masyarakat serta sektor lain, termasuk perusahaan swasta, dapat berperan aktif,” imbuhnya.
Masih kata Yan Yan, Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi yang turut hadir bahkan telah menyatakan dan memastikan kesiapan pihaknya dalam mendukung penuh kegiatan tersebut, bahkan tim teknisnya telah dibentuk untuk membantu pelaksanaan, mulai dari tahap persiapan hingga pengawasan.
“Kita akan memastikan bahwa kegiatan ini berjalan sesuai spesifikasi yang ditetapkan sehingga hasilnya berkualitas dan benar-benar bermanfaat bagi masyarakat,” paparnya.
Melalui program TMMD, Karya Bhakti TNI, dan BSMSS, tegas Yanyan diharapkan pembangunan infrastruktur di desa-desa dapat berjalan optimal, sekaligus mempererat hubungan antara TNI, pemerintah daerah dan masyarakat serta sektor lainnya.