Nasional

BMKG Peringatkan Gelombang Tinggi 2,5–4 Meter dan Potensi Banjir Rob

×

BMKG Peringatkan Gelombang Tinggi 2,5–4 Meter dan Potensi Banjir Rob

Sebarkan artikel ini
BMKG Peringatkan Gelombang Tinggi hingga 4 Meter dan Potensi Banjir Rob di Sejumlah Wilayah
BMKG Peringatkan Gelombang Tinggi hingga 4 Meter dan Potensi Banjir Rob di Sejumlah Wilayah. Foto : Sei / sukabumiku.id

SUKABUMI  – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini terkait kondisi cuaca ekstrem pada Rabu (19/11/2025).

BMKG menyebut gelombang laut diprakirakan mencapai ketinggian 2,5 hingga 4 meter di wilayah Laut Natuna Utara serta Laut Arafuru bagian barat.

Gelombang tinggi tersebut berpotensi mengganggu aktivitas pelayaran, terutama kapal nelayan, kapal tongkang, hingga kapal feri. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika mengimbau masyarakat pesisir serta pelaku aktivitas laut untuk meningkatkan kewaspadaan.

Selain gelombang tinggi, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika juga memperingatkan potensi banjir rob di sejumlah wilayah pesisir.

Daerah yang berisiko meliputi Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Banten, pesisir utara Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Nusa Tenggara Barat, Kalimantan Utara, Kalimantan Selatan, dan Sulawesi Utara.

 Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika meminta pemerintah daerah dan masyarakat pesisir untuk memantau perkembangan air pasang serta mengantisipasi dampaknya terhadap permukiman, aktivitas pelabuhan, dan kawasan rendah lainnya.

Masyarakat diimbau untuk terus mengikuti pembaruan informasi melalui kanal resmi BMKG guna mengantisipasi potensi cuaca ekstrem dalam beberapa hari ke depan.(SE)