AdvJawa Barat

Hasim Adnan Ucapkan Selamat Hari Buruh Nasional: Saatnya Pekerja Mendapatkan Kesejahteraan yang Layak

×

Hasim Adnan Ucapkan Selamat Hari Buruh Nasional: Saatnya Pekerja Mendapatkan Kesejahteraan yang Layak

Sebarkan artikel ini
Hasim Adnan, Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Beri Ucapan Selamat Hari Buruh

SUKABUMIKU.id – Memperingati Hari Buruh Nasional yang jatuh pada 1 Mei, Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Hasim Adnan, menyampaikan ucapan selamat serta apresiasinya kepada seluruh pekerja di Indonesia, khususnya di wilayah Jawa Barat.

Dalam keterangannya, Hasim menyebut bahwa Hari Buruh bukan sekadar perayaan, tetapi momentum refleksi dan perjuangan untuk meningkatkan kesejahteraan buruh.

“Saya mengucapkan Selamat Hari Buruh Nasional kepada seluruh pekerja dan buruh yang menjadi tulang punggung pembangunan bangsa. Sudah saatnya kita memberikan perhatian serius terhadap hak-hak dan kesejahteraan mereka,” ujar Hasim Adnan.

Menurutnya, pemerintah dan para pemangku kebijakan perlu memperkuat regulasi yang menjamin perlindungan terhadap tenaga kerja, termasuk upah layak, jaminan sosial, serta kondisi kerja yang manusiawi.

“Sebagai wakil rakyat, saya berkomitmen untuk terus mendorong kebijakan yang pro terhadap buruh di Jawa Barat. Kita harus memastikan bahwa pertumbuhan ekonomi juga dirasakan secara adil oleh para pekerja,” tambahnya.

Hasim juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus mendukung perjuangan kaum buruh demi terciptanya keadilan sosial dan kesejahteraan bersama.

Peringatan Hari Buruh tahun ini dirayakan dengan berbagai kegiatan di sejumlah daerah, termasuk aksi damai dan diskusi publik yang mengangkat isu-isu ketenagakerjaan. (Ndiw)