Rupanya dari hasil survei ini Sukabumi belum termasuk didalamnya. Namun masyarakat jangan ragu untuk mengunjungi Kota ini. Pasalnya, wilayah yang di juluki Kota Mochi ini pada tahun lalu menempati peringkat keenam se – Indonesia dalam indeks Kota Toleran tahun 2022 yang dikeluarkan oleh Setara Institute.
Dengan menduduki peringkat tersebut, Kota Sukabumi diganjar penghargaan oleh Setara Institute, dalam acara launching dan penghargaan Indeks Kota Toleran 2022 di Candi Singasari Ballroom Hotel Sahid Jakarta, Kamis, 6 April 2023.
Selain Kota Sukabumi, daerah lainnya yang masuk dalam 10 besar Indeks Kota Toleran adalah Singkawang, Salatiga, Bekasi, Surakarta, Kediri, Manado, Kupang, dan Magelang. Berdasarkan penilaian Kota Sukabumi memperoleh skor 5.810.
Dengan predikat ini bisa saja Sukabumi dijuluki sebagai Kota yang aman untuk dikunjungi. Pasalnya, dengan predikat Kota Toleran ini menunjukan bahwa masyarakat Sukabumi, bisa lebih toleransi terhadap umat beragama, menghargai sesama dan bisa menjaga satu – sama lain. ***