SUKABUMI — Menjelang sore hari, suasana di sekitar SMPN 1 Palabuhanratu semakin ramai oleh aktivitas warga yang berburu camilan. Salah satu tempat yang kerap disinggahi adalah Kedai Jajanan Twins, lapak jajanan sederhana yang berlokasi di Jalan Bhayangkara No. 15, Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi.
Kedai ini dikenal sebagai surga jajanan murah meriah, khususnya bagi para pelajar dan masyarakat sekitar. Beragam camilan khas kaki lima disajikan dalam kondisi hangat dengan cita rasa gurih dan tekstur renyah.
Beberapa menu yang paling diminati di antaranya Tahu Krezz yang dijual seharga Rp500 per buah. Sementara jajanan lain seperti Sosis Krezz, Sempol Celup, Tak Otak Krezz, dan Basreng Krezz dibanderol Rp1.000 per tusuk. Selain itu, Sotong Krezz juga tersedia sebagai pilihan camilan dengan porsi lebih besar.
Baca Juga: Warga Desa Sirnarasa Tolak Proyek Geothermal di Kaki Gunung Halimun
Pemilik Kedai Jajanan Twins, Raka, mengatakan bahwa saat ini kedainya baru buka pada siang hingga sore hari. Hal tersebut dikarenakan aktivitas sekolah yang belum dimulai.
“Kalau sekarang bukanya mulai jam dua siang, karena belum masuk sekolah. Nanti kalau sudah masuk sekolah, bukanya pasti pagi,” ujar Raka.
Dengan lokasi yang strategis, harga terjangkau, serta pilihan menu yang beragam, Kedai Jajanan Twins menjadi salah satu rekomendasi jajanan ringan di Palabuhanratu yang layak dicoba, baik untuk menemani waktu sore maupun sebagai camilan sebelum beraktivitas.
palabuhanratu, jajanan, kuliner palabuhanratu, kedai twins, jajanan murah, kuliner sukabumi, raka, jalan bhayangkara, smpn 1 palabuhanratu

