SUKABUMIKU.id – Siapa tak kenal dengan Mamah Dedeh? Pendakwah kondang yang ceplas-ceplos dan selalu dinanti nasihatnya ini ternyata memiliki kediaman yang asri dan produktif.
Jauh dari kesan mewah berlebihan, rumah Mamah Dedeh justru menyimpan kejutan dengan adanya kolam lele yang besar hingga kebun anggur, yang berbuah lebat.
Hal ini terungkap melalui kunjungan presenter Irfan Hakim ke rumah Mamah Dedeh yang berlokasi di Ciseeng, Jawa Barat.
Melalui vlog di kanal YouTube-nya, Irfan memperlihatkan sudut demi sudut rumah sang ustazah yang ternyata sangat luas, dan penuh dengan aktivitas bercocok tanam serta beternak.
Irfan Hakim dan anaknya mengunjungi rumah Mamah Dedeh itu bersama rombongan 1 bus. Mereka langsung disambut Mamah Dedeh yang sedang bercocok tanam.
Salah satu daya tarik kediaman Mamah Dedeh adalah keberadaan beberapa kolam ikan lele berukuran besar. Irfan Hakim pun takjub melihat jumlah lele yang dipelihara di sana.
Mamah Dedeh memiliki beberapa kolam ternak ikan lele berukuran besar di rumahnya. Tak hanya itu, tapi di sisi lainnya juga ada empang yang cukup luas.
Selain lele, Mamah Dedeh juga memiliki empang yang cukup luas di area rumahnya. Tak hanya beternak ikan, Mamah Dedeh juga memanfaatkan lahan di rumahnya untuk berkebun. Yang menarik perhatian adalah kebun anggur hijau yang tampak subur dan berbuah lebat.
Ternyata, kebun Mamah Dedeh tidak hanya ditanami anggur. Berbagai jenis tanaman lain seperti jagung, talas, dan nanas juga tumbuh di sana, menambah kesan asri dan produktif dari pekarangan rumahnya.
Selain area pribadi dan kebun, di kediaman Mamah Dedeh juga terdapat sebuah gedung serbaguna. Gedung ini sering digunakan untuk berbagai acara, mulai dari pernikahan hingga tempat berkumpul bagi masyarakat sekitar.
Hal ini menunjukkan bahwa rumah Mamah Dedeh tidak hanya menjadi tempat tinggal, tetapi juga bermanfaat bagi banyak orang. Meskipun memiliki rumah yang luas dengan berbagai fasilitas, Mamah Dedeh tetap dikenal dengan kesederhanaannya.
Pemanfaatan lahan untuk beternak dan berkebun menunjukkan gaya hidup yang dekat dengan alam dan memberikan manfaat nyata. Rumah Mamah Dedeh menjadi bukti bahwa kesuksesan dan ketenaran tidak harus diukur dengan kemewahan semata, tetapi juga dengan kebermanfaatan dan kesederhanaan dalam menjalani hidup.
Kunjungan Irfan Hakim ke rumah Mamah Dedeh ini memberikan gambaran yang berbeda, tentang sosok pendakwah yang selama ini kita kenal.
Lebih dari sekadar menyampaikan nasihat agama, Mamah Dedeh juga memberikan inspirasi melalui gaya hidupnya yang produktif dan dekat dengan alam.
Keberadaan kolam lele dan kebun anggur di rumahnya, menjadi cerita menarik yang semakin mengagumi sosok Mamah Dedeh.(Sei)