Adv

Rider Underwear Salurkan Program CSR, Bangun Mushola dan Sumber Air Bersih di Sukabumi

×

Rider Underwear Salurkan Program CSR, Bangun Mushola dan Sumber Air Bersih di Sukabumi

Sebarkan artikel ini

SUKABUMIKU.id – PT. Mulia Knitting Factory melalui produk unggulannya yaitu Rider Underwear sejak tahun 1955 telah fokus pada dunia pakaian dalam di Indonesia. Selama 68 tahun menjaga kualitas bahan dan selalu melakukan inovasi dan program.

Perusahaan pakaian dalam yang berkomitmen untuk memberikan kontribusi kepada masyarakat sekitar, salahsatunya dengan meluncurkan program Corporate Social Responsibility (CSR) dengan membangun sumur atau sumber air bersih di Kampung Pamoyanan, Bantaragung, Kecamatan Jampang Tengah, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Sumur tersebut akan memiliki kedalaman sekitar 30-40 meter.

Program CSR ini juga melibatkan renovasi Mushola Al Ikhlas yang telah aktif sejak tahun 1983. Mushola tersebut merupakan salah satu pusat beribadah bagi warga sekitar. Dengan adanya sumur air bersih dan renovasi Mushola, program ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi 76 Kepala Keluarga atau sekitar 150 jiwa.

“Selama ini, warga Pamoyanan mengandalkan air sungai Cikaler yang berjarak cukup jauh dari pemukiman. Namun, kondisi air sungai tersebut tidak layak untuk dikonsumsi, terutama pada musim kemarau. Debit air sungai yang sedikit serta penggunaan air untuk kebutuhan sehari-hari seperti mandi, mencuci, dan kebutuhan rumah tangga lainnya menjadi masalah bagi warga,” kata Humas Rider Underwear Zaldy Aditya kepada wartawan, Rabu (27/12/23).

Meskipun telah ada program Pamsimas sebelumnya, namun program tersebut tidak bisa terealisasi karena sumber air yang terlalu jauh. Oleh karena itu, kehadiran PT. Mulia Knitting Factory dalam membangun sumur air bersih dan renovasi Mushola merupakan usaha nyata dalam membantu memenuhi kebutuhan dasar warga Pamoyanan.

PT. Mulia Knitting Factory berharap bahwa dengan adanya sumur air bersih, warga Pamoyanan dapat memiliki akses yang lebih mudah dan aman terhadap air bersih. Selain itu, renovasi Mushola Al Ikhlas diharapkan dapat memberikan lingkungan ibadah yang nyaman bagi warga sekitar.

“Dalam pelaksanaan program CSR ini, PT. Mulia Knitting Factory juga melibatkan pihak-pihak terkait seperti pemerintah setempat dan masyarakat setempat untuk menciptakan kemitraan yang baik. Dengan kolaborasi yang baik, program CSR ini diharapkan dapat berdampak positif dan memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat sekitar,” ujarnya.

Lanjut dia, Program CSR Rider melalui Rider Peduli sebelumnya sudah melakukan beberapa kegiatan seperti Pembangunan Jembatan di Brebes, Khitanan Massal di Karawang dan beberapa kegiatan CSR lainnya.

“Namun kali ini dikarenakan dampak kekeringan yang dialami sebagian besar wilayah di Indonesia sehingga banyak warga yang mengalami kekeringan dan krisis air bersih, maka Rider berkomitmen untuk membuat sumur atau sumber air bersih sebanyak 7 (tujuh) titik yang berlokasi di Nganjuk-Jawa Timur, Kebumen-Jawa Tengah (3 titik), Banyumas-Jawa Tengah, Majalengka-Jawa Barat, dan terakhir di Sukabumi-Jawa Barat,” jelasnya.

Dengan adanya program Rider Peduli Sumber Air Bersih ini diharapkan dapatmembantu warga dalam memenuhi kebutuhan air bersih yang digunakan untuk kebutuhan beribadah seperti berwudhu dan juga untuk kebutuhan sehari-hari seperti minum dan juga mencuci.

“Apalagi air bersih merupakan salah satu komponen penting yang dapat mencegah stunting atau gangguan pertumbuhan pada anak

karena kurang asupan nutrisi yang baik, ” pungkasnya. (Ky)