SUKABUMIKU.id – Cuaca ekstrem yang melanda wilayah Kabupaten Sukabumi kembali mengakibatkan kerusakan. Pada Sabtu (25/1/2025) pukul 02.00 WIB, hujan deras disertai angin kencang menyebabkan satu unit rumah di Kampung Mangkalaya, RT 06 RW 05, Desa Cibolang, Kecamatan Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi ambruk.
Rumah milik Aceng (37) mengalami kerusakan parah pada bagian atap dan dinding kamar. Rumah tersebut dihuni oleh satu keluarga yang terdiri dari empat jiwa. “Akibat hujan disertai angin mengakibatkan satu unit rumah bagian atap dan dinding kamar ambruk,” lapor Daeng Sutisna dari Pusdalops BPBD Kabupaten Sukabumi.
Beruntung, tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam peristiwa ini. Namun, satu keluarga yang mendiami rumah tersebut terpaksa mengungsi ke rumah saudara mereka. Saat ini, kondisi rumah belum diperbaiki dan diperkirakan kerugian mencapai 60 juta rupiah.
Tim gabungan dari P2BK Gunungguruh, perangkat desa, Tagana, Satpol PP, Babinsa, Babinkamtibmas, dan relawan telah melakukan assessment ke lokasi kejadian. Kebutuhan mendesak yang diperlukan oleh korban adalah sandang, pangan, dan material bangunan.
Pihak terkait masih terus memantau kondisi di lapangan dan berkoordinasi untuk memberikan bantuan yang diperlukan kepada korban. Masyarakat diimbau untuk tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrem yang masih berpotensi terjadi di wilayah Sukabumi. (mrf/*)