Berita SukabumiJawa Barat

Anggota DPRD Jabar Dessy Susilawati: Reses Jadi Jembatan Keluhan dan Masukan Warga Untuk Kami

×

Anggota DPRD Jabar Dessy Susilawati: Reses Jadi Jembatan Keluhan dan Masukan Warga Untuk Kami

Sebarkan artikel ini

SUKABUMIKU.ID – Anggota DPRD Jawa Barat Dessy Susilawati menyerap berbagai aspirasi dari masyarakat di daerah pemilihan (Dapil) Kota dan Kabupaten Sukabumi selama reses berturut-turut di masa sidang kedua tahun 2025.

Dessy dalam keterangannya, menyampaikan bahwa melalui reses, maka ia bisa mendapatkan gambaran jelas permasalahan yang dialami oleh warga. Sehingga nantinya kebijakan yang disusun dapat memberikan rasa nyaman dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat di wilayah.

“Perencanaan pembangunan memang harus dilakukan dengan metode bottom up, sehingga kebijakan yang disusun berdasarkan kebutuhan masyarakat. Maka itu adalah esensi dari reses yang dilakukan oleh DPRD Jawa barat,” kata Dessy.

Ia mencatat, berdasarkan hasil reses bahwa di awal 2025 kondisi ekonomi Kota Sukabumi mulai menunjukkan sisi negatif, dimana daya beli masyarakat mengalami penurunan dan banyaknya aduan perihal kenaikan harga sembako.

Sehingga ia menilai perlu adanya langkah konkret dari pemerintah Kota Sukabumi untuk mencegah terjadinya inflasi. Terutama menjelang lebaran di akhir Maret nanti.

“Tentu sisi ekonomi Kota Sukabumi harus diperhatikan. Aduan perihal naiknya harga sembako akan segera saya sampaikan ke Pemkot agar dilakukan pencegahan inflasi menjelang lebaran nanti,” ujarnya.

Sebagai salah satu anggota DPRD Jawa Barat, Dessy mengungkapkan masalah pendataan peserta BPJS PBI yang non aktif masih menjadi persoalan di masyarakat.

Ia pun mengaku akan mendorong persoalan ini ke tingkat provinsi agar bisa mendapatkan bantuan anggaran. Sehingga angka cakupan peserta BPJS Kesehatan di Kota Sukabumi bisa mencapai 100 persen.

“Pelayanan kesehatan harus dimaksimalkan. Angka cakupan peserta juga harus ditingkatkan. Sehingga kami dari DPRD Kota Sukabumi akan meminta ke pihak DPRD Provinsi agar bisa diberikan bantuan,” jelas Dessy.