Adv

Disdukcapil Kota Sukabumi Gelar Simulasi Bencana Alam untuk Tingkatkan Kesiapsiagaan

×

Disdukcapil Kota Sukabumi Gelar Simulasi Bencana Alam untuk Tingkatkan Kesiapsiagaan

Sebarkan artikel ini

SUKABUMI – Dalam upaya meningkatkan kesadaran dan kesiapsiagaan terhadap bencana alam, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Sukabumi menggelar simulasi gempa bumi di lingkungan kantor mereka pada Jumat pagi.

Simulasi ini dilakukan untuk melatih pegawai agar tetap tenang dan sigap saat terjadi bencana. Dalam kegiatan tersebut, para pegawai diarahkan untuk segera berlindung di bawah meja yang kokoh atau dekat dinding bagian dalam, serta melindungi kepala dan leher menggunakan tangan atau benda empuk.

“Kami ingin memastikan bahwa seluruh pegawai memahami langkah-langkah penyelamatan diri yang tepat saat terjadi gempa. Ini penting demi keselamatan bersama,” ujar Kabid Pendaftaran dan Pelayanan Disdukcapil Kota Sukabumi Rita Rosita kepada wartawan.

Selain itu, peserta simulasi juga diingatkan untuk menjauhi jendela, lemari, atau benda lain yang berpotensi jatuh dan pecah selama getaran berlangsung. Mereka juga diimbau untuk tidak keluar gedung saat gempa masih terjadi, guna menghindari risiko tertimpa reruntuhan.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari para pegawai yang merasa terbantu dengan adanya simulasi ini sebagai bagian dari upaya mitigasi bencana. (Ky)