Adv

DPPKB Kab Sukabumi Dukung Perubahan Status BKKBN Jadi Kementerian

×

DPPKB Kab Sukabumi Dukung Perubahan Status BKKBN Jadi Kementerian

Sebarkan artikel ini

SUKABUMIKU.id – Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kabupaten Sukabumi, Uus Firdaus, memberikan dukungannya terhadap perubahan status Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) yang kini menjadi Kementerian Kependudukan dan Keluarga Berencana.

Menurut Uus, perubahan status tersebut merupakan langkah besar dalam pengelolaan program keluarga berencana yang memiliki dampak signifikan baik di tingkat nasional maupun daerah.

Uus Firdaus menyatakan bahwa saat ini pihaknya menyambut baik perubahan tersebut. “Hari ini BKKBN naik kelas dari lembaga non-kementerian menjadi Kementerian Kependudukan dan Keluarga Berencana. Ini seiring dengan visi Presiden Prabowo Subianto untuk mewujudkan Indonesia Emas pada tahun 2045,” kata Uus saat ditemui pada Senin (13/1/2025).

Dia mengungkapkan, keputusan ini memberikan angin segar bagi peningkatan kualitas pengelolaan kependudukan dan keluarga berencana di Indonesia, khususnya di Kabupaten Sukabumi.

Menurutnya, dengan status baru ini, DPPKB Kabupaten Sukabumi tengah menunggu keputusan Menteri terkait bagaimana pengelolaan program dan kegiatan keluarga berencana di tingkat kabupaten dan kota.

Keputusan tersebut sangat dinantikan karena akan menentukan arah kebijakan yang lebih jelas dan terarah dalam pelaksanaan program-program pengendalian penduduk dan keluarga berencana di daerah.

“Dengan adanya perubahan ini, kami berharap dapat lebih maksimal dalam menjalankan program kependudukan dan keluarga berencana. Kami juga menantikan petunjuk lebih lanjut dari Kementerian terkait pengelolaan program di level daerah,” ujarnya.

Uus menambahkan bahwa pertemuan nasional yang direncanakan akan digelar di Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Januari 2025 juga menjadi momentum penting untuk mendapatkan arahan lebih lanjut terkait implementasi kebijakan ini.

Pertemuan nasional tersebut akan melibatkan seluruh Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang membidangi kependudukan dan keluarga berencana. Ini diharapkan dapat memperkuat koordinasi antar daerah dalam rangka mewujudkan program keluarga berencana yang lebih efektif.

Uus menegaskan bahwa DPPKB Kabupaten Sukabumi siap mengikuti arahan dari Kementerian dan berkomitmen untuk mengoptimalkan program kependudukan di wilayahnya.

Di sisi lain, peralihan status BKKBN ini juga diyakini akan mempercepat pelaksanaan program-program strategis yang mendukung visi pembangunan Indonesia Emas 2045.

Peningkatan kapasitas pengelolaan keluarga berencana, pengendalian angka kelahiran, dan peningkatan kualitas hidup keluarga diharapkan dapat tercapai lebih baik dengan adanya penguatan kebijakan dan sumber daya yang lebih terfokus melalui kementerian ini.