Berita Sukabumi

Jalan Hingga Rumah Warga di Kecamatan Warungkiara Tertimbun Longsor

×

Jalan Hingga Rumah Warga di Kecamatan Warungkiara Tertimbun Longsor

Sebarkan artikel ini
Longsor Warungkiara

SUKABUMIKU.id – Bencana longsor terjadi di Kampung Cigadog, RT 05 RW 06 dan di Legok Tangkolo, RT 07 RW 01,Desa Bantarkalong, Kecamatan Warungkiara, Kabupaten Sukabumi. Hal itu disebabkan hujan deras dengan intensitas tinggi yang terjadi sejak Jumat malam (19/01/24) .

Dampak yang disebabkan dari bencana hydrometeorolgy itu mengakibatkan jalan Kabupaten tertutup longsoran tanah dan batu sepanjang 7 Meter dengan lebar 6 meter dan tinggi 3 meter. Selain itu sebuah bangunan rusak berat akibat tertimpa longsoran dan satu unit bangunan sekitarnya terancam.

” Longsor menimpa 1 Unit bangunan Rumah Milik ibu Yati Yang dihuni oleh satu KK, empat Jiwa dan mengancam 1 Rumah warga milik bapak Oyat satu KK dua jiwa,”Humas BPBD Kab Sukanumi Sandra Fitria.

Belum diketahui tafsiran kerugian akibat bencana tersebut. Sementara laporan yang diterima saat ini, jalan kabupaten dan jalan lingkungan amblas masih belum tertangani.

“Jumlah kerugian masih belum bisa diperkirakan. sementara langkah yang sudah ditempuh yaitu koordinasi dengan FORKOPIMCAM Warungkiara, koordinasi dengan PEMDES Warungkiara, memberikan himbauan untuk tetap waspada dan selalu siaga,”katanya.

Dalam penanganan bencana tersebut turut dilibatkan FORKOMPIMCAM Warungkiara, P2BK warungkiara, Perangkat Desa Bantarkalong, Babinkamtibmas, Babinsa, Kasie Trantib, Kasi Pem kecamatan.

“Laporan ini baru sementara. Perkembangan akan dilaporkan secara berkala,”tandasnya. (ky)