Berita Sukabumi

Kopri PMII Rayakan Harlah ke-57, Tekankan Kepemimpinan Perempuan dalam Pembangunan Nasional

×

Kopri PMII Rayakan Harlah ke-57, Tekankan Kepemimpinan Perempuan dalam Pembangunan Nasional

Sebarkan artikel ini

SUKABUMIKU.id – Pengurus Komisariat Korps Pergerakan Mahasiswa Islam Putri (KOPRI) PMII merayakan Hari Lahir (Harlah) ke-57 dengan semarak di Kawasan Wisata Aku Vila Canti, Sabtu (7/12/2024). Acara ini dihadiri oleh Penjabat Sekretaris Daerah Kota Sukabumi, Hasan Asari, dan mengangkat tema “Kepemimpinan Perempuan dalam Konteks Kesetaraan Gender dan Pembangunan Nasional Berkeadilan; Kopri untuk Indonesia”.

Dalam sambutannya, Hasan Asari menyoroti peran penting perempuan di ruang publik. “Tahun 1995 sudah diprediksi, perempuan akan lebih banyak berada di ruang-ruang publik. Kondisi hari ini perempuan mendominasi di setiap unsur jabatan,” ujarnya. Ia menambahkan bahwa perempuan cenderung lebih berempati dan menggunakan rasa dalam kepemimpinannya, serta berperan penting dalam membentuk generasi penerus yang tangguh.

Asari juga menekankan kehadiran tokoh-tokoh perempuan dalam pergerakan perjuangan Indonesia yang telah mewarnai nasionalisme dan empati bangsa. Menurutnya, perempuan memiliki kemampuan negosiasi alami yang memungkinkan mereka untuk membebaskan dan menyelesaikan berbagai permasalahan tanpa paksaan. “Jangan membuat sekat ketika kita memiliki perbedaan,” pesannya.

Harapan besar disematkan pada KOPRI PMII agar para perempuan mampu menjadi negosiator ulung. “Semoga kehadiran Kopri ini, para perempuan mampu menjadi negosiator. Negosiator tidak pernah menekan orang lain. Bukan memaksa, tapi memberikan pemahaman sehingga terinternalisasi dan mampu mengkaji serta membuat keputusan atau kepastian,” pungkas Asari.

(mrf/*)