SUKABUMIKU.id – Bangsal Isolasi adalah film terbaru yang siap mengguncang bioskop Moviplex Sukabumi dengan kisah penuh misteri dan ketegangan.
Dibutuhkan nyali besar untuk menonton kisah yang menakutkan ini, yang mengisahkan perjuangan seorang jurnalis dalam mengungkap misteri mengerikan di balik kematian adiknya.
Alur Ceirta Film berawal dari WENI (Kimberly Ryder), seorang jurnalis yang pemberani, memutuskan untuk melakukan tindakan ekstrem demi mencari keadilan atas kematian adiknya, RATNA (Hanisah Halim).
Ratna tewas dalam kondisi misterius di sebuah bangsal isolasi yang sangat mengerikan dan dikenal sebagai ruang kutukan oleh para narapidana. Setiap orang yang masuk ke dalam bangsal ini selalu berakhir dengan kematian.
Weni merekayasa identitasnya sebagai narapidana dan masuk ke penjara tersebut untuk menyelidiki sendiri apa yang sebenarnya terjadi. Dalam usahanya yang berbahaya, ia dibantu oleh ADIT (Ibrahim Risyad), seorang sipir penjara yang memiliki niat baik untuk membongkar kebenaran.
Di penjara itu, kekejaman menjadi pemandangan sehari-hari. Para napi wanita sering kali menjadi korban pembantaian dan pembullyan yang keji.
Di tengah kekejaman tersebut, BELA (Wulan Guritno) menjadi sosok yang paling ditakuti. Sebagai seorang napi mafia human trafficking, Bela menggunakan kekuasaannya untuk menakut-nakuti dan menjebloskan siapa pun yang menentangnya ke bangsal isolasi, bekerja sama dengan kepala lapas yang keji, HERMAN (Piet Pagau).
Namun, di antara segala kengerian dan ketidakadilan, ada satu sosok yang membawa secercah harapan. RUSDIAH (Rowiena Umboh), seorang psikolog lapas yang lembut dan baik hati, selalu berusaha memotivasi para napi dan menjadi tumpuan bagi mereka yang putus asa.
Seiring berjalannya waktu, Weni dan Adit mulai mengungkap benang merah misteri kematian Ratna dan para napi lainnya di bangsal isolasi. Suasana mencekam, dengan suara-suara mengerikan yang seolah merupakan teriakan arwah para napi yang sudah mati, semakin memperjelas bahwa ada rahasia besar yang tersembunyi di penjara tersebut.
Bangsal Isolasi bukan hanya sekadar film horor biasa. Ini adalah cerita yang membungkam apa yang nyata dan membuka tabir siapa yang benar-benar baik dan siapa yang hanya berpura-pura dalam kebenaran yang kelam.
Jangan Lewatkan di Moviplex Sukabumi
Film ini dijamin akan membuat penonton duduk di ujung kursi mereka dengan ketegangan yang terus meningkat.
Saksikan Bangsal Isolasi di Moviplex Sukabumi dan siapkan diri Anda untuk sebuah pengalaman sinematik yang penuh dengan misteri dan keberanian.(Sei)