Sukabumi

Dishub Kota Sukabumi Siapkan Tiang PJU Baru, Ganti Yang Sudah Rusak

×

Dishub Kota Sukabumi Siapkan Tiang PJU Baru, Ganti Yang Sudah Rusak

Sebarkan artikel ini
Imran-Wardhani
Kadishub Kota Sukabumi Imran Wardani

SUKABUMIKU – Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Sukabumi, berencana akan memasang tiang PJU baru dan memperbaiki Penerangan Jalan Umum (PJU) di beberapa lokasi yang sudah rusak atau sudah tidak berfungsi khususnya di daerah yang rawan kecelakaan maupun tindak kejahatan.

Kadishuh Kota Sukabumi, Imran Wardhani mengatakan, pemasangan PJU dan tiang baru tersebut dilakukan untuk memberikan kenyamanan dan keamanan warga saat melintasi jalan itu.

“Ya, memang dari hasil monitoring kami, ada beberapa PJU yang mati. Seperti di Koleberes dan Cipanengah Girang. Untuk itu kami akan melakukan perbaikan dan penggantian PJU yang baru,” kata Imran kepada wartawan, Senin (3/7).

Adapun penyebab PJU di dua lokasi itu mati, karena memang usia lampunya sudah tua, sehingga perlu diganti dengan komponen yang baru. “Mudah-mudahan secepatnya bisa diganti, karena saat ini sedang menunggu komponennya,” ujarnya.

Di sisi lain, Imran menyebutkan saat ini banyak masyarakat yang mengajukan PJU baru dibeberapa wilayah. Bahkan, dalam Musrembang jumlahnya pengajuan mencapai 220 pengajuan PJU.

“Dari jumlah itu baru bisa merealisasikan dua tiang PJU. Sebab, saat ini ada keterbatasan anggaran. Kami harap pada anggaran perubahan bisa merealisasikan, karena PJU ini demi kenyamanan masyarakat juga terutama di lokasi yang rawan,” cetusnya.

Imran menambahkan, dengan keterbatasan anggaran yang ada Dishub terus berupaya maksimal dalam melakukan perbaikan PJU yang mengalami kerusakan.

“Tentunya meski keterbatasan anggaran kami berupaya maksimal melakukan perbaikan secara teknis,” pungkasnya. (Ron)