SUKABUMIKU.id – Jelang H-1 perayaan Natal 2022, arus lalu lintas di pintu keluar Tol Bogor – Cawi – Sukabumi (Bocimi) Seksi 2, Sundawenang, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi padat merayap, Sabtu (24/12/2022) pagi.
Akses pintu keluar tol fungsional yang baru dibuka oleh Kasat Lantas Polres Sukabumi AKP Bagus Yudo Setiawan bersama Direktur Utama Trans Jabar Tol ini, menjadi salah satu pilihan pemudik dari arah Jabodetabek menuju Sukabumi.
Sejak pagi, volume kendaraan dari arah Jakarta, Bogor dan sekitarnya menuju Sukabumi yang keluar dari pintu Tol Sundawenang Parungkuda, mengalami peningkatan dibandingkan pada Jumat (24/12), tepatnya di lokasi TMC Pamuruyan Cibadak sampai pintu keluar Tol Bocimi Seksi 2 Sundawenang, Kemacetan Parungkuda dan pintu exit tol tersebut, menjadi salah satu titik biang kemacetan.
“Saya bersama keluarga dari Jakarta rencananya mau liburan ke Sukabumi. Tadi, kalau dari jalan tol Bocimi Seksi 2 tidak macet. Hanya saja, pas pintu exit tol-nya lumayan ngantri,” ucap Rendi salah seorang pengendara lalu lintas pada Sabtu (24/12/2022).
Kepadatan arus lalu lintas di sepanjang jalan Tol Bogor – Cawi – Sukabumi pada Seksi 2 dengan panjang sekitar 12 kilometer itu, dinilai landai.
“Mulai mengalami antrian kendaraan pas jembatan pintu exit tol sampai TMC Pamuruyan Cibadak. Iya, lumayan ngantri sampai 1 jam. Kalau untuk panjang antrian dari jembatan sampai exit tol hingga masuk jalan arteri ada sekitar 300 sampai 500 meter,” ujarnya. (*)