Kabupaten Sukabumi

Gibran Rakabuming Tinjau Langsung Lokasi Banjir di Sukabumi, Pastikan Percepatan Pemulihan

×

Gibran Rakabuming Tinjau Langsung Lokasi Banjir di Sukabumi, Pastikan Percepatan Pemulihan

Sebarkan artikel ini

SUKABUMIKU.id – Wakil Presiden Gibran Rakabuming meninjau langsung lokasi terdampak banjir di Sukabumi, Jawa Barat, Minggu (9/3/2025). Dalam kunjungannya, Wapres Gibran fokus pada pengecekan infrastruktur dan kondisi permukiman warga pasca bencana.

Melalui unggahan di akun Instagram pribadinya, Wapres yang mengenakan kemeja putih dan celana hitam terlihat menyusuri jalanan yang masih dipenuhi lumpur dan tumpukan batang kayu. Awalnya, Wapres Gibran terlihat menggunakan sepatu kets hitam, kemudian berganti menggunakan bot oranye untuk menjangkau area terdampak yang lebih parah.

Salah satu titik peninjauan adalah jembatan putus di Kecamatan Simpanan. Kondisi jembatan tersebut cukup parah, dengan struktur bangunan yang roboh di sisi sungai. Wapres Gibran juga meninjau langsung kondisi rumah warga yang terdampak banjir, termasuk rumah yang dindingnya roboh dan perabotan yang porak-poranda.

Dalam keterangan unggahannya, Wapres Gibran menyampaikan, “Hari ini kami meninjau langsung lokasi bencana banjir di Sukabumi untuk memastikan percepatan pemulihan infrastruktur dan keselamatan warga. Normalisasi sungai, perbaikan jembatan, dan relokasi permukiman menjadi prioritas agar kejadian serupa tidak terulang.”

Lebih lanjut, Wapres Gibran menegaskan komitmen pemerintah untuk bergerak cepat dalam membantu warga terdampak. “Sesuai arahan Bapak Presiden Prabowo bahwa Pemerintah harus bergerak cepat untuk rakyat. Kita bantu sama-sama,” tulisnya.

Kunjungan Wapres Gibran ke Sukabumi ini menunjukkan perhatian pemerintah terhadap kondisi warga terdampak banjir. Diharapkan, langkah-langkah pemulihan yang diprioritaskan dapat segera direalisasikan untuk membantu warga kembali menjalani kehidupan normal. (mrf/*)