Berita Sukabumi

Jadi Monumen Bersejarah, Ini Kata Disbudpora Sukabumi Terkait Monumen Bojongkokosan

×

Jadi Monumen Bersejarah, Ini Kata Disbudpora Sukabumi Terkait Monumen Bojongkokosan

Sebarkan artikel ini

SUKABUMIKU.id – Monumen Palagan Bojongkokosan di Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, menjadi saksi bisu pertempuran sengit antara pejuang Indonesia dan pasukan Sekutu pasca-kemerdekaan.

Monumen tersebut tidak hanya mengenang sejarah, tetapi juga menjadi pusat edukasi bagi generasi muda agar memahami dan menghayati semangat perjuangan para pahlawan.

Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga (Disbudpora) Kabupaten Sukabumi, Yudi Mulyadi, menegaskan komitmennya dalam menjaga dan mewariskan nilai sejarah ini.

“Berbagai program edukatif telah diinisiasi, termasuk kunjungan sekolah, seminar sejarah, serta festival budaya yang menggabungkan seni dan nilai perjuangan,” kata Yudi, Jumat (14/3/2025).

Melalui kegiatan tersebut lanjut dia, generasi muda diharapkan tidak hanya mengenal sejarah secara teoritis, tetapi juga merasakan kedekatan emosional dengan perjuangan para pahlawan. “Pendekatan ini diharapkan dapat menumbuhkan rasa memiliki dan tanggung jawab terhadap warisan bangsa,” terangnya.

Selain peran pemerintah, keterlibatan masyarakat juga menjadi faktor kunci dalam pelestarian sejarah. Kesadaran kolektif diperlukan agar Monumen Palagan Bojongkokosan tetap menjadi sumber inspirasi dan kebanggaan bersama, tambah Yudi.

Dengan sinergi yang kuat antara pemerintah, masyarakat, dan generasi muda, semangat perjuangan yang diwariskan dari Palagan Bojongkokosan dapat terus hidup dan menjadi pijakan dalam membangun masa depan Indonesia yang lebih baik.