Politik

Pasangan Serasi Fahmi – Dida Akan Gelar Jalan Santai di Kecamatan Cibeureum, Banyak Hadiah Menarik Loh!

×

Pasangan Serasi Fahmi – Dida Akan Gelar Jalan Santai di Kecamatan Cibeureum, Banyak Hadiah Menarik Loh!

Sebarkan artikel ini
Achmad Fahmi dan Dida Sembada

SUKABUMIKU.id – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sukabumi, Kang Achmad Fahmi dan Dida Sembada, sebagai bacalon nomor urut 1, akan menggelar acara Jalan Santai dan Pesta Rakyat untuk warga sekitar Kelurahan Cibeureum Hilir.

Acara ini diselenggarakan dalam rangka menyongsong kemenangan pasangan serasi yang diusung oleh lima partai politik, yakni PKS, Gerindra, PKB, Perindo, dan Partai Umat, dengan mengusung jargon SERASI.

Ujang Dani Ramdani yang biasa disapa Mang Olan sebagai ketua umum KOS mengatakan, berdasarkan flyer yang tersebar, kegiatan jalan santai ini akan berlangsung pada Minggu, 27 Oktober 2024, dimulai pukul 06.30 WIB di Lapangan Ayah Agung. Acara ini terbuka untuk umum, bagi siapapun dan masyarakat dapat berpartisipasi tanpa dipungut biaya, Kamis 24 Oktober 2024.

“Alhamdulillah acara ini mendapatkan dukungan dari berbagai komunitas, termasuk Komunitas Otomotif Sukabumi (KOS),” cetusnya.

Namun menurut Olan, tidak hanya itu komunitas sendiri SC 234, Wansu Store, Ciaul Ngahiji Official, serta relawan dan tokoh masyarakat setempat seperti Relawan Bumu, Relawan Adil, dan tokoh-tokoh masyarakat Cibeureum mendukung acara ini apa lagi mensukseskan kemenangan Kang Fahmi-Dida.

“Selain itu kegiatan jalan santai, peserta juga berkesempatan mendapatkan hadiah utama berupa motor listrik, serta beragam hadiah hiburan menarik lainnya,” ucap dia.

Acara ini diharapkan masyarakat bahu-membahu dapat menjadi ajang kebersamaanvmenupahkan rasa percaya bagi Warga Cibeureum Hilir, sekaligus bentuk penuh dukungan nyata terhadap pasangan Fahmi-Dida dalam pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Sukabumi 2024. (Ky)