Politik

RKH Maju Sebagai Calon Anggota DPRD Dapil 1, Memperjuangkan Aspirasi Rakyat Jadi Poin Utama

×

RKH Maju Sebagai Calon Anggota DPRD Dapil 1, Memperjuangkan Aspirasi Rakyat Jadi Poin Utama

Sebarkan artikel ini

SUKABUMIKU.id – Raden Kusumo Huptaripto, calon anggota DPRD Dapil 1 Kota Sukabumi nomor urut 12 dari Partai PDIP, siap untuk berjuang membangun Kota Sukabumi.

Dalam persiapan untuk maju sebagai anggota DPRD Kota Sukabumi, Raden telah menyiapkan beberapa strategi, salah satunya adalah visi dan misi untuk memajukan Kota Sukabumi.

Salahsatu visi yang digagas Raden sebagai Anggota DPRD Kota Sukabumi nanti akan menjadi seorang yang siap bekerja keras dan berjuang untuk mewujudkan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat Kota Sukabumi.

“Kesejahteraan yang paling utama. Dimana kita tau jika masyarakat sejahtera Kota Sukabumi pun akan menjadi Kota maju sejahtera lahir dan batin,” kata Calon Anggota DPRD Dapil 1 Raden Kusumo Huptaripto kepada wartawan, Jum’at (01/12/12).

Sedangkan dalam misinya, jika terpilih nanti Raden berkomitmen untuk, mendengarkan, melihat, dan memperjuangkan aspirasi rakyat di bidang pendidikan, kesehatan, sosial, dan infrastruktur, yang bertujuan untuk mencapai pembangunan yang berkelanjutan. Melindungi dan memperjuangkan hak-hak anak dan perempuan di Kota Sukabumi dan melakukan pembinaan dan pelatihan bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) untuk meningkatkan kualitas dan daya saing mereka.

“Selain itu, kita mendorong pemuda Kota Sukabumi untuk menjadi pemuda yang kreatif dan inovatif melalui pembinaan dan pelatihan di bidang digital. Meningkatkan kehidupan yang harmonis dan toleran antar umat beragama di Kota Sukabumi dengan mengedepankan kerukunan antar umat beragama,” jelasnya.

Dengan visi misi yang digagas itu, dia mengajak seluruh masyarakat Kota Sukabumi untuk memberikan dukungan dan kepercayaan kepada dirinya dalam pemilihan Legislatif mendatang.

“Kami berharap dengan visi dan misi yang dirancang, dapat berkontribusi dalam membangun Kota Sukabumi yang lebih baik dan sejahtera untuk seluruh masyarakatnya,” pungkasnya. (Ky)