Berita SukabumiPariwisataSukabumi

Wisata Baru di Palabuhanratu Sukabumi, Lorong Misteri Bikin Seram

×

Wisata Baru di Palabuhanratu Sukabumi, Lorong Misteri Bikin Seram

Sebarkan artikel ini
wisata sukabumi
Suasana lokasi objek wisata Lorong Misteri di Citepus Padi Padi, Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. Foto: Istimewa

SUKABUMIKU.id– Masyarakat Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi membuat wisata baru, yakni Wisata Lorong Misteri yang berada di kawasan objek wisata Ciletuh Palabuhanratu Unesco Global Geopark (CPUGGp)

Konsep wisata wahana rumah hantu atau lorong misteri yang berlokasi di Kampung Citepus Padi Padi, Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi diiniasi oleh Micky Sandi.

Wahana lorong misteri dengan memanfaatkan bekas bangunan tua yang sudah belasan tahun terbengkalai di Citepus Padi Padi, kini disulap menjadi wahana lorong misteri yang memacu adrenalin bagi para wisatawan yang datang.

BACA JUGA : 10 Tempat Destinasi Wisata di Kota Sukabumi, Recommended Banget

“Insya Allah dalam waktu dekat diperkirakan pertengahan bulan November 2022 ini, wisata ini konsepnya lorong misteri bisa dinikmati wisatawan,” ungkap Micky Jumat (11/11/2022).

“Ini kami menggunakan bangunan bekas hotel padi padi yang sudah lama terbengkalai alias tidak dipergunakan,” sambungnya.

Bagi yang ingin mencoba kata Micky untuk menguji adrenalinnya wahana lorong misteri ini, didalamnya sudah dipersiapkan sosok-sosok menyeramkan dengan wujud menyerupai hantu hantuan seperti halnya dalam film-film horor di televisi, sehingga para pengunjung yang datang akan merasakan sensasi menegangkan saat memasukinya.

Ditegaskan Micky, wujud hantu-hantu yang menyeramkan di wahana lorong misteri ini merupakan sosok-sosok hantu yang sudah banyak dikenal oleh masyarakat di Indonesia seperti sosok Kuntilanak, Genderuwo, Pocong dan beragam wujud menyeramkan lainnya.

“Jadi konsep hantunya kami tidak memakai manusia, tapi memakai manequin dengan kostum sesuai hantu Indonesia dan itu akan digerakan menggunakan operator secara manual,” terangnya.

“Didalam wahana ini rencananya kami akan simpan hantu-hantu dari manequin ini sebanyak 10 sampai 15 buah, tapi kami akan melihat situasi juga, karena saat ini baru disiapkan sebanyak 10 buah minequin,” imbuhnya.

Lanjut Micky Sandi, ide awal membuat tempat wisata lorong misteri ini, karena pantai selatan terkenal identik dengan cerita mistis di masyarakat.

“Mungkin saat ini tanggapan masyarakat, Palabuhanratu terkenal mistisnya, adapun bangunan padi padi ini untuk para pribumi saya rasa lebih paham,”pungkasnya. (radarsukabumi/*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *