SUKABUMIKU.id – Ratusan kader Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Sukabumi yang terdiri dari pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC), Ranting, dan simpatisan, menggelar aksi unjuk rasa di Kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PPP Kabupaten Sukabumi, Jumat (3/1).
Aksi yang berlangsung di Jalan Raya Cibolang, Kecamatan Cisaat, ini membawa tuntutan terkait transparansi dalam manajemen organisasi dan pengelolaan keuangan. Unjuk rasa yang dinamai Aksi Satu Komando 315 menjadi puncak dari ketidakpuasan kader terhadap kepemimpinan DPC PPP saat ini.
Menanggapi aksi tersebut, Ketua DPC PPP Kabupaten Sukabumi, Dedi Damhudi, menyampaikan bahwa ia memahami adanya aspirasi dari para kader dan menyebut musyawarah telah berjalan lancar.
“Ada beberapa aspirasi dan harapan pengurus partai yang memang perlu disempurnakan. Tuntutan ini lebih kepada klarifikasi dan konsolidasi untuk merapikan kepengurusan, roda organisasi, hingga manajemen partai agar lebih baik ke depannya,” ujar Dedi kepada wartawan.
Dedi juga menekankan pentingnya menjaga persatuan di internal partai. “Saya berharap tidak ada perpecahan, baik di internal PPP maupun di masyarakat. Kita harus bersatu sesuai dengan moto PPP dan beristirahat di jalan Allah,” ujarnya.
Terkait transparansi anggaran, Dedi menjelaskan bahwa hal ini bersifat internal dan hanya menjadi konsumsi jajaran pengurus. “Ada pihak luar yang bukan bagian dari pengurus ingin mengetahui soal anggaran. Padahal, itu urusan internal keluarga besar partai. Jadi, sangat jelas informasi ini tidak bisa diberikan secara bebas,” tegasnya.
Dedi menambahkan bahwa sebagai Ketua DPC, ia siap menjalankan setiap instruksi dari partai, termasuk jika ada perubahan atau keputusan baru yang ditetapkan oleh pimpinan pusat.
“Jika diperintahkan melakukan sesuatu, saya akan melaksanakannya. Kita semua harus fokus pada tujuan besar PPP, yakni kembali berjaya di Kabupaten Sukabumi dan berkontribusi untuk kesejahteraan masyarakat serta negara,” pungkasnya.
Aksi unjuk rasa ini menjadi momen refleksi bagi PPP Kabupaten Sukabumi untuk memperbaiki kekurangan dan kembali menguatkan posisinya sebagai salah satu partai politik besar di daerah.
Sebelumnya, Para kader Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Sukabumi yang terdiri dari pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC), Ranting, dan simpatisan menggelar aksi unjuk rasa di Kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PPP Kabupaten Sukabumi, Jumat (3/1).
Aksi ini berlangsung di Jalan Raya Cibolang, Kecamatan Cisaat, dengan membawa tuntutan terkait transparansi manajemen organisasi dan keuangan.
Koordinator aksi, Iwan Sopiyan, yang juga merupakan pengurus PAC Kecamatan Ciemas, menyebutkan bahwa unjuk rasa yang diberi nama Aksi Satu Komando 315 merupakan bentuk puncak dari ketidakpuasan terhadap kepemimpinan DPC PPP Kabupaten Sukabumi.
“Persoalan internal sangat banyak, terutama terkait transparansi dalam manajemen organisasi dan pengelolaan keuangan. Ini semua dipicu oleh ketidakpuasan terhadap kepemimpinan saat ini,” kata Iwan saat diwawancarai.
Iwan mengaku telah mempersiapkan aksi ini dengan matang. “Saya sudah berada di Sukabumi sejak tiga hari lalu untuk memastikan semua persiapan berjalan lancar,” tambahnya.
Sementara itu, Sukirman, koordinator aksi lainnya, menegaskan bahwa para kader PPP yang turun aksi memiliki tuntutan utama, yaitu mendesak Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PPP untuk segera mencopot Ketua DPC PPP Kabupaten Sukabumi. (mrf/*)