Sukabumi

Pedagang Lapdek Kota Sukabumi Jumsih

×

Pedagang Lapdek Kota Sukabumi Jumsih

Sebarkan artikel ini
Komunitas Pedagang Lapdek Lakukan Bersih-Bersih di Aera Lapang Merdeka
SUKABUMIKU.id- Puluhan pedagang di Kota Sukabumi yang tergabung dalam Komunitas Pedagang Lapang Merdeka (PLM) Kota Sukabumi, melakukan aksi bersih-bersih di sekitar Lapang Merdeka Jumat (22/7/2022) yang lalu.

SUKABUMIKU.id- Puluhan pedagang di Kota Sukabumi yang tergabung dalam Komunitas Pedagang Lapang Merdeka (PLM) Kota Sukabumi, melakukan aksi bersih-bersih di sekitar Lapang Merdeka Jumat (22/7/2022). yang lalu.

Hal tersebut dilakukan sebagai salah satu bentuk komitmen para pedagang dalam menjaga kebersihan Lapang Merdeka Kota Sukabumi.

Baca Juga: https://sukabumiku.id/pedagang-di-sukabumi-temukan-uang-palsu/

Agus Sumarno selaku Ketua Komunitas PLM Kota Sukabumi mengatakan, aksi bersih-bersih ini bukan pertama kalinya dilakukan tetapi sudah menjadi agenda rutin Komunitas PLM Kota Sukabumi untuk tetap menjaga kebersihan Lapang Merdeka.

“Kegiatan ini, dilakukan semua pedagang di Lapdek serentak melakukan aksi bersih-bersih sebagai kepedulian kami terhadap lingkungan,” katanya saat melakukan bersih-bersih di lapang merdeka.

Agus menambahkan, Komunitas PLM berkomitmen untuk menjaga kebersihan, keamanan dan taat terhadap aturan yang diberlakukan Pemerintah Kota (Pemkot) Sukabumi.

“Kami sengaja membentuk Komunitas PLM ini untuk menjaga keamanan dan ketertiban pedagang. Alhamdulillah, saat ini sudah ada 150 pedagang yang bergabung,” ungkapnya.

Lanjut Agus ketua KPLS. Sejauh ini kesadaran pengunjung terhadap kebersihan minim. Terbukti, masih banyak ditemukan sampah di sekitar Lapang Meredeka.

“dengan kondisi seperti itu, kami berinisiasi menggiatkan aksi ini agar bersama menjaga kebersihan dan fasilitas yang sudah disediakan pemerintah,” jelasnya.

Baca Juga: https://sukabumiku.id/hari-pertama-lapang-merdeka-sukabumi-di-tutup/

Menurutnya, persoalan kebersihan tersebut bukan hanya menjadi tugas pemerintah saja. Tetapi, masyarakat dan para pedagang harus ikut andil dan sadar akan pentingnya menjaga kebersihan khususnya lapang merdeka.

“Maka dari itu, kami mengajak agar para pengunjung juga dapat sadar akan menjaga kebersihan. Kami harap, dengan adanya aksi ini dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat,” pungkasnya. (jang)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *