Berita SukabumiBerita UtamaSukabumi

Saksikan Ustadz Adi Hidayat di Masjid Agung Kota Sukabumi, Cek Lokasi Parkir Disini

×

Saksikan Ustadz Adi Hidayat di Masjid Agung Kota Sukabumi, Cek Lokasi Parkir Disini

Sebarkan artikel ini
Masjid Agung Sukabumi
Masjid Agung Sukabumi. tempat ceramah UStadz Adi Hidayat. Foto: Dokpim/pemkotsukabumi

SUKABUMIKU.id— Bagi masyarakat yang akan menyaksikan langsung Ustadz Adi Hidayat di Masjid Agung Kota Sukabumi jangan khawatir tidak kebagian tempat parkir. Polres Sukabumi Kota dengan Dinas Perhubungan sudah menyiapkan sejumlah titik tempat parkir di area masjid Agung.

Ada sebanyak 14 titik tempat parkir yang sudah tersedia , hal itu agar warga sukabumi atau pun di luar Sukabumi yang akan menyaksikan Ustad Adi Hidayat bisa berlangsung aman dan nyaman.

Berikut 14 titik tempat parkir acara Ustad Adi Hidayat di Masjid Agung Kota Sukabumi:

  1. Telkom ( Untuk Muspida)
  2. Qulbun Salim
  3. Bank Danamon
  4. Bank BCA dan BJB
  5. Belakang GOR Merdeka
  6. Kelurahan Gunung parang
  7. Futsal Liverpool
  8. Gedung Pusat Kajian Islam
  9. Wisma Asisi
  10. gedung Juang 45
  11. kantor DPMPTSP dan Kelurahan Cikole
  12. Kantor Pajak
  13. Kantor Pos
  14. Terminal Lama ( Untuk parkir Bus)

Rencananya, kegiatan tersebut akan berlangsung pada Minggu, (5/2/2023) pukul 18.30. Wali Kota pun mengajak masyarakat untuk salat magrib berjamaah di Masjid Agung Kota Sukabumi.

Ustadz Adi Hidayat akan memberikan ceramah dalam acara tabligh akbar yang akan dilaksanakan di Masjid Agung Kota Sukabumi. Acara ini akan di mulai pukul 18.30 WIB berlangsung hingga selesai. Tema yang akan dibahas dalam acara ini adalah “Menata Hidup Meraih Surga”.

“Jangan lupa untuk menyebarkan info kebaikan ini, semoga menjadi ladang pahala untuk kita semua, ” tulisnya dalam akun @achmadfahmi.smi

Pesan terakhir, Fahmi berharap kegiatan tabligh akbar bersama ustadz Adi Hidayat ini bisa berjalan dengan lancar dan memberikan ilmu yang bermanfaat.

“Semoga Allah senantiasa memudahkan setiap niatan kita untuk mengikuti Majelis Ilmu di masjid Agung Kota Sukabumi,” tulisnya. (Yota)