Olahraga

Bulutangkis Wali Kota Cup Sukabumi 2022 Diserbu Pendaftar

×

Bulutangkis Wali Kota Cup Sukabumi 2022 Diserbu Pendaftar

Sebarkan artikel ini
Wali-Kota-Cup-Sukabumi-2022

KOTA SUKABUMI – Memasuki dua pekan sebelum event bulutangkis Walikota Cup Sukabumi digelar, panitia pelaksana mulai kebanjiran pendaftar. Tercatat ada sebanyak 135 yang sudah masuk dalam list pendaftaran secara online dan offline. Di mana ratusan pendaftar tersebut terbagi dalam beberapa kelas yang dipertandingkan.

Ketua pelaksana kegiatan, A.M Ilyas mengatakan sejauh ini animo masyarakat yang ingin mengikuti pertandingan cukup banyak, tercatat hampir semua kelas sudah terisi diantaranya, kelas tunggal usia dini putra sebanyak 11 orang, tunggal usia dini putri sebanyak 6 orang, tunggal anak-anak putra sebanyak 16 orang, tunggal anak-anak putri sebanyak 9 orang, tunggal pemula putra sebanyak 22 orang, tunggal pemula putri 9 orang, tunggal remaja putra sebanyak 21 orang, tunggal remaja putri sebanyak 1 orang, tunggal taruna putra sebanyak 5 orang, tunggal taruna putri sebanyak 3 orang, ganda pemula putra 3 orang pasangan, ganda pemula putri 2 orang pasangan, ganda remaja putra 4 orang pasangan, ganda remaja putri 4 orang pasangan, ganda remaja campura 2 orang pasangan, ganda taruna putra 1 orang pasangan, ganda veteran 3 orang pasangan dan ganda dewasa 13 pasangan.

“Kemungkinan ini akan bertambah lagi, sebab kami masih input terus setiap harinya,” kata Ilyas Sekretariat sementara Walikota Cup Sukabumi di Kantor BPKPD Kota Sukabumi, Senin (25/7).

Saat ini sambung Ilyas, persiapan menjelang pertandingan terus dimatangkan. Sejumlah proposal kerjasama pun sudah disebar dan sudah banyak yang masuk. Nantinya, event bergengsi ini pun akan mendatangkan para legenda bulutangkis tanah air. “Pokoknya seru. Bagi yang belum daftar bisa langsung daftar ke sekretariat,” tambahnya.

Menurut Ilyas, untuk suport lapangan seperti karpet dan kursi wasit akan dibantu dari PBSI Jawa Barat. Ditambahkannya, pada kejuaraan kali ini, pihaknya juga akan memberikan hadiah fantastis bagi pemenang, bahkan disediakan doorprize menarik bagi yang hadir dalam acara tersebut.

“Pokoknya dijamin gak bakalan nyesel. Di hari H nya bakal ada kejutan-kejutan menarik lagi. Jadi jangan lewatkan momentum ini,” pungkasnya. (*)

Wali-Kota-Cup-Sukabumi-2022