SUKABUMIKU.id— Wilayah Kota Sukabumi diguyur hujan dengan intensitas deras pada Jumat (07/10/2022) siang pukul 13.00 WIB. Imbasnya, sebanyak 20 titik yang tersebar di Sukabumi terdampak bencana.
Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Sukabumi bencana itu tersebar di 7 kecamatan. Dampak hujan deras ini terjadi bencana seperti banjir, longsor, pohon tumbang hingga jembatan putus.
” Laporan sementera yang masuk ke kami sampai dengan pukul enam malam ini, ada 20 titik bencana yang tersebar di 7 kecamatan,” ujar Ketua Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Sukabumi, Imran Wardhani, Jumat (07/10/2022).
BACA JUGA : https://sukabumiku.id/bpbd-sukabumi-evakuasi-korban-bencana-puting-beliung-di-lapang-merdeka/
Tentunya laporan lokasi kejadian bencana ini akan terus di update, berdasarkan informasi dari warga dan petugas di lapangan.
Seperti halnya yang terjadi Kelurahan Cisarua, Kecamatan CIkole Jembatan penghubung antara Gang Jayaniti – Babakan Jampang amblas terbawa longsor. Kejadian itu terjadi di pada pukul 14:50 WIB.
Dindin Henriyana warga setempat menyebutkan amblasnya jembatan akibat longsor tersebut diakibatkan hujan yang terus menerus mengguyur sehingga Tanggung Penahan Tanah (TPT) tidak kuat menahan arus air sungai. “Untuk korban tidak ada, hanya mengancam tiga rumah warga, ” ujarnya.
Laporan titik Sementara Kejadian Bencana di Kota Sukabumi 07 Oktober 2022 pukul 07 sampai 17.48 WIB.
- JALAN AMBLAS Lokasi Jl. Selakaso RT 03 RW 02 Kel Babakan Kec Cibeureum
- LONGSOR Samping Rumah, Lokasi RT 01 RW 08 Kel. Benteng
- JEMBATAN PUTUS Lokasi GG jayaniti, Kp Babakan Jampang RT 01 RW 10 Kel. Cisarua Kec. Cikole
- LONGSOR Ujung Jembatan, Lokasi di RT 04 RW 01 Kel. Karang Tengah Ciseureuh
- TPT LONGSOR Lokasi RT005 RW013 Kel. Cisarua
- BANJIR RT 04/01 Sungai Cisuda Kel Cibeureum Hilir
- LONGSOR Kp Cipanengah RT.02 RW.02 Kelurahan Cipanengah Kecamatan Lembursitu
- POHON TUMBANG Ke Jalan Kp. Cikundul Girang RT.01 RW.07 Kel. Cikundul Kec. Lembursitu
- BANJIR Kp. Legok Bitung RT.01 RW.12 Kel. Sindag Palay Kec. Cibeureum
- BANJIR di Bawah Rumah RT002/RW003 Kel. Cibeureum hilir.
- BANJIR Kp. Cibungur RT.05 RW.03 Kelurahan Sindangpalay Kecamatan Cibeureum
- BANJIR TERMINAL A.SANUSI Jln Lingkar Selatan RT,03 RW.01 Kelurahan Sudajaya Hilir Kecamatan Baros
- BANJIR di Jalan Dalem Sakti Gebang Kp. Sela Eurih RT 001/004 Kel Babakan Kec Cibeureum
- SUNGAI MELUAP Jln Parahita Nugraha RW 05 Kp, Cibitung Kel. Limusnunggal Kec. Cibeureum
- BANJIR RT004/RW001 Kel. Cibeureum Hilir
- BANJIR RT01 RW 12 Kel. Limus Nunggal Kec. Cibereum
- AIR SUNGAI CIMANDIRI MELUAP Lokasi JL. Proklamasi Pemandian Air Panas Cikundul
- POHON TUMBANG Jalan Lingkar Selatan Kel. Limusnunggal Kec. Cibeureum
- BANJIR PERUM PANGON, RT.03 RW.15 Kelurahan Karang Tengah Kecamatan Gunung Puyuh
- LONGSOR Jl.Kokom Komariah RT.04 RW.04 Kelurahan Cisarua Kecamatan Cikole