Sukabumi

Hari Kesehatan Nasional Tingkat Kabupaten Sukabumi, Bangkit Indonesiaku Sehat Negeriku

×

Hari Kesehatan Nasional Tingkat Kabupaten Sukabumi, Bangkit Indonesiaku Sehat Negeriku

Sebarkan artikel ini
Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami
Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami melepas Touring yang diikuti oleh Pegawai Dinas Kesehatan, Puskesmas dan Masyarakat

SUKABUMIKU.id – Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami menghadiri acara Bakti Sosial dan Pelepasan Touring dalam Rangka Hari Kesehatan Nasional ke 58 tahun Tingkat Kabupaten Sukabumi di Klinik Cikembar Kecamatan Cikembar, Sabtu (12/11/22).

Kegiatan mengusung thema ” Bangkit Indonesiaku, Sehat Negeriku “Ketua Panitia, Plt. Kadis Kesehatan Kab. Sukabumi dr Rika Mutiara mengatakan bahwa dalam rangkaian kegiatan Hari Kesehatan Nasional ke 58 Kabupaten Sukabumi dilaksanakan Penyerahan Bantuan Sosial sebanyak 370 Paket sembako untuk Kaum Dhuafa dan Yatim Piatu juga pelepasan Touring yang diikuti oleh Pegawai Dinas Kesehatan, Puskesmas dan Masyarakat sebanyak 60 motor mengikuti touring ini dari wilayah I sampai IV.

Bupati Sukabumi dalam sambutanya mengatakan baksos dan touring sehat ini untuk menguatkan jiwa sosial, kepedulian dan kebersamaan juga mengenal potensi wisata di Kabupaten Sukabumi yang luar biasa.


” Jadikan kegiatan ini sebagai ikhtiar peduli sesama, juga sebagai momentum lebih mengenal potensi wisata sekaligus promosi sehingga dapat mendongkrak kesejahteraan masyarakat,” ungkapnya.

Touring sehat ini, lanjut Bupati, juga untukmenunjukkan alam keindahan Gurilapnya menuju ke geopark Ciletuh Ciemas, selain itu untuk menjalin tali silaturahmi khususnya pegawai dinas kesehatan, Puskesmas dan Rumah Sakit Se Kabupaten Sukabumi.

Akhirnya Bupati berharap dengan Peringatan Hari Kesehatan Nasional ke 58 tahun tingkat Kabupaten Sukabumi derajat kesehatan masyarakat akan meningkat.

Pada kesempatan tersebut Bupati menyerahkan secara Simbolis santunan paket Sembako kepada para penerima manfaat serta Melepas touring menuju Palangpang Geopark Ciletuh. (HMS Kab Sukabumi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *