Berita UtamaSukabumi

Bangkai Penyu di Ujung Genteng Sukabumi Ditemukan Nelayan

×

Bangkai Penyu di Ujung Genteng Sukabumi Ditemukan Nelayan

Sebarkan artikel ini
PENYU
MATI: Bangkai Penyu ditemukan nelayan di pantai Ujung genteng, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, Kamis (20/10/2022). Foto: Istimewa

SUKABUMIKU.id— Bangkai Penyu ditemukan di pesisir pantai Ujung Genteng, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi. Penyu tersebut ditemukan oleh seorang nelayan yang hendak akan berangkat melaut pada Kamis (20/10/2022).

Kondisi penyu yang berukuran besar dalam keadaan mati dan bau yang sangat menyengat, ditemukan di tempat pelelangan ikan (TPI) pantai ujung genteng sekitar pukul 06.00 WIB.

” Beratnya sekitar 60 kilo gram, ditemukan tidak jauh dari TPI,” ujar Ketua Rukun Nelayan Ujunggenteng, Asep JK.

BACA JUGA: https://sukabumiku.id/sukabumi-bersatu-koi-club-adakan-all-indonesia-brider-koi-show-walikota-mari-bawa-koi-terbaik/

Asep JK menambahkan, berdasarkan dugaaan dari nelayan penyu dengan ukuran besar itu ditemukan mati diduga terkena jaring nelayan, dan terseret ke pinggir pantai Ujung Genteng.

Dengan adanya penemuan tersebut, para nelayan langsung melaporkan ke pihak berwenang untuk dilakukan evakuasi terhada penyu yang ditemukan mati itu.

“Kayanya kena jaring, sudah bau itu, langsung laporan ke pihak terkait, sekarang sudah dievakuasi dibawa,” terangnya. (Lan/*).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *